Edit ByKangdansen

Buka

Adsensecamp

Cinta Rasulullah ? Teladani Beliau !


Siapa idola kalian? Annisa Cherrybelle? Olga Saputra? Raffi Ahmad? Ungu? Wali? Atau, striker ganteng milik klub Barcelona, Lionel Messi itu? Mmm... atau bintang Real Madrid asal Portugal, Cristian Ronaldo yang banyak digandrungi para wanita karena kegantengannya dan kehebatannya dalam mengolah si kulit bundar? Mungkin buat Jackmania dan Jackangel ngefans sama Bambang Pamungkas? yayaya... seleb yang diabsen barusan sih masih biasa aja. Sumpah. Belum ada apa-apanya (sorry yah, bukan maksud merendahkan). Emang sih, mereka terampil dibidangnya masing-masing. Nggak salah juga kalau kita tahu mereka dan mungkin saja membuat kita bisa ngambil pelajaran dari mereka. Tapi dengan catatan, yang baiknya kita ambil dan yang buruknya kita buang jauh-jauh. Standar untuk nentuin baik buruknya adalah Islam. Oke mas bro dan mbak bro?
Sobat, ngomong-ngomong soal idola, saya jadi kepikiran nih sama idola sepanjang masa, dan kaum Muslimin pastinya harus menjadikan beliau sebagai teladan. Meski udah wafat, tapi kharismanya masih bersinar. Tak pupus oleh waktu. Sipakah dia?
Ya betul sekali! Dia adalah Muhammad Rasulullah saw.. Kamu pinter deh. Bener. Rasulullah saw. udah diset oleh Allah SWT agar menjadi teladan bagi seluruh umat manusia. Beda banget dengan idola-idola yang selama ini ada dan diidolakan kebanyakan manusia. Lagian, nggak ada jaminan dari Allah SWT kalo mereka harus diidolakan. Tapi khusus untuk Rasulullah saw., Allah SWT menjelaskan dalam firman-Nya:
"Sungguh, telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri tauladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan yang banyak mengingat Allah." (Al-Ahzab:21).
Tuh jaminan langsung dari Allah SWT. Gimana nggak oke, Bro. Itu artinya, kebenaran dan kebaikannya emag jaminan mutu. Bukan katanya. Tapi udah jelas faktanya. So, nggak diragukan lagi sebagai tokoh yang pantas kita jadikan teladan. Setuju kan?

Sumber : Buku Jangan Bilang Cinta

Comments
0 Comments

Leave reply

Saling berbagi itu indah, tapi jangan sampai melampaui batas.

Daftar Isi

barisan iklan

syahadat



Tausiyah



Mario Teguh

Music islamic


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com
Back to Top